Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Mau Cari Kerja ? Inilah 5 Situs Lowongan Kerja Terpercaya




Apakah anda sedang mencari lowongan pekerjaan ? Jika Iya, ada banyak sekali situs lowongan pekerjaan terpercaya yang ada di internet. Mulai dari web lowongan pekerjaan yang resmi sampai dengan situs lowongan pekerjaan yang bukan resmi. Saat anda mencari informasi lowongan kerja di internet tentu tidak ingin mendapatkan informasi yang salah dari situs lowongan kerja. Maka dari itu sebaiknya agar mencari loker di internet di website lowongan kerja terpercaya sehingga informasi yang didapatkan juga tidak akan mengecewakan.





situs lowongan kerja terpercaya





Mencari pekerjaan memang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Dibutuhkan usaha dan niat yang baik agar segera mendapatkan pekerjaan yang diinginkan. Lowongan kerja terbaru biasanya bisa ditemukan di situs lowongan kerja (loker) online.  selain disana, beberapa media mainstream terkadang juga memuat informasi lowongan pekerjaan terbaru baik itu loker swasta maupun loker BUMN.





Memang ada banyak sekali web lowongan kerja yang bertebaran di internet. Jika kita tidak cermat dalam mencari loker secara online bisa saja mendapatkan info loker disitus abal-abal yang tidak akurat. Jika anda masih bingung mencari loker terbaru terutama ketika mencari loker secara online. anda bisa melihat daftar situs lowongan kerja terpercaya berikut ini untuk mencari informasi loker terbaru.







Jobstreet.co.id


Situs loker jobstreet sepertinya sudah tidak asing lagi bagi para pencari lowongan kerja online. Dilansir dari halaman resminya, Jobstreet merupakan sebuah perusahaan yang memberikan informasi lowongan kerja yang ada di Asia. Perusahaan ini berperan sebagai fasilitator pencocokan dan komunikasi lapangan kerja antara pencari kerja dan perusahaan yang ada di Asia seperti Malaysia, Filipina, Singapura, Indonesia dan Vietnam.





Jobstreet didirikan di Malaysia pada tahun 1997. Pada tahun 2014 Jobstreet menjadi bagian dari Bursa Efek Australia dan terdaftar sebagai SEEK Limited - perusahaan yang menyediakan informasi lowongan pekerjaan. Bagi pencari loker di situs Jobstreet untuk pertama kalinya dengan cara mendaftar dan kemudian mengisi beberapa biodata yang diperlukan untuk membuat profil agar menarik perusahaan yang dilamar.





Karir.com



Situs lowongan kerja terpercaya seperti karir.com juga bisa anda gunakan untuk mencari lowongan pekerjaan di internet. Karir.com merupakan portal lowongan kerja online yang didirikan pada tahun 1999 di Indonesia.





Cara menggunakan situs ini cukup mudah pada tampilan awal Anda bisa langsung mendaftar atau juga melihat beberapa lowongan kerja yang ada berdasarkan posisi, perusahaan, kota dan industri. Web Lowongan kerja terpercaya karir.com juga menyediakan fitur cek gaji, tes kemampuan bahasa Inggris, cek minat anda, dan alat untuk mengetahui kemampuan gaya komunikasi anda.







Urbanhire.com



Situs
lowongan pekerjaan online terpercaya selanjutnya adalah urbanhire. Anda bisa mencari lowongan pekerjaan di perusahaan terbaik yang anda inginkan dengan menggunakan fitur pencarian. Portal loker terpercaya urbanhire.com selain menyediakan fitur pencarian lowongan kerja juga terdapat tips dan informasi yang berguna untuk pengembangan karir anda.







Glints.com


Glints adalah Situs lowongan kerja terpercaya asal Singapura dan pada tahun 2016 Glints.id resmi beroperasi di Indonesia. Kelebihan dari Glints sebagai situs lowongan kerja terpercaya adalah memberikan jaminan pekerjaan bagi para pelamar kerja dalam jangka waktu 14 hari. Hal itu bisa saja terjadi karena situs ini sudah memiliki lebih dari 2000 partner perusahaan yang tergabung di Glint dari berbagai wilayah.







Kompaskarier.com


Siapa yang tidak mengenal Kompas? Salah satu media terbesar di Indonesia yang kini juga mendirikan situs lowongan kerja bernama kompaskarier.com. Sebagai situs loker terpercaya di Indonesia kompaskarier.com bisa menjadi rujukan bagi anda yang sedang mencari lowongan kerja online.







Penutup


Itulah Informasi situs lowongan pekerjaan terpercaya di Indonesia. Jika dulu orang mencari lowongan kerja di media konvensional, namun saat ini lowongan kerja juga bisa ditemukan di portal online.





Anda juga bisa membaca artikel lainnya yang berkaitan di sini Karir


Post a Comment for "Mau Cari Kerja ? Inilah 5 Situs Lowongan Kerja Terpercaya"